Berita  

Polsek Alas Barat Gelar Doa Bersama Dengan Tokoh Agama Dan Masyarakat

Sumbawa Besar-NTB, Suasana khidmat terasa di Mako Polsek Alas Barat pada Jumat pagi (25/4/2025). Sejak pukul 08.10 WITA hingga 09.00 WITA, berlangsung kegiatan doa bersama yang melibatkan tokoh agama dan masyarakat setempat.

Kegiatan yang bertujuan untuk memohon keselamatan dan keamanan wilayah Kecamatan Alas Barat ini dihadiri langsung oleh Kapolsek Alas Barat AKP Lalu Sukardi, Kepala KUA Alas Barat Achmad Junaidi S.Ag., beserta para penyuluh agama dari KUA setempat. Selain itu, sejumlah tokoh agama, anggota Polsek Alas Barat, dan Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Gontar juga tampak mengikuti jalannya doa dengan penuh khusyuk.

Kapolsek Alas Barat, AKP Lalu Sukardi, dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan doa bersama ini merupakan wujud upaya untuk memohon perlindungan dan ketenteraman bagi seluruh masyarakat, khususnya di wilayah hukum Polsek Alas Barat.

Beliau juga menekankan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi dan membangun hubungan yang baik antara pihak kepolisian dengan para tokoh agama.

“Kegiatan doa bersama anggota Polsek Alas Barat bersama Tokoh agama dilaksanakan guna terjalinnya hubungan yang baik dengan para Tokoh serta bentuk kepedulian sesama dengan saling mendoakan.” ucap Kapolsek.

Kegiatan doa bersama ini diharapkan dapat membawa keberkahan dan kedamaian bagi seluruh masyarakat Kecamatan Alas Barat serta memperkuat sinergitas antara aparat kepolisian, tokoh agama, dan elemen masyarakat lainnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban. (Hps)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *