Berita  

Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima Laksanakan Pengamanan Embarkasi dan Debarkasi Penumpang Kapal KM. WILIS

Kota Bima, NTB (21 April 2025) – Guna memastikan keamanan dan kelancaran proses embarkasi serta debarkasi penumpang, Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima melaksanakan pengamanan kedatangan dan keberangkatan penumpang Kapal KM. WILIS di Pelabuhan Bima, pada Minggu, 20 April 2025, sekitar pukul 17.30 WITA.

Kegiatan pengamanan berlangsung di area Pelabuhan Bima, Jalan R.E. Marthadinata, Kelurahan Tanjung, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima.

Kapolres Bima Kota AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si. melalui Kapolsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima IPTU Kuntho T. Prakoso, S.H. menjelaskan bahwa personel Polsek Kawasan Pelabuhan Bima melaksanakan pemantauan dan pengamanan terhadap aktivitas penumpang KM. WILIS yang tiba dari Pelabuhan Waikelo.

KM. WILIS tercatat membawa total 524 orang penumpang dari Pelabuhan Waikelo, dengan rincian: penumpang turun di Pelabuhan Bima sebanyak 390 orang dan penumpang lanjutan sebanyak 134 orang. Sementara itu, penumpang yang naik dari Pelabuhan Bima sebanyak 365 orang, sehingga total penumpang yang melanjutkan perjalanan menuju Pelabuhan Labuan Bajo berjumlah 499 orang.

Selain pengamanan, personel Polsek juga memberikan imbauan kepada para penumpang, buruh, serta pengantar untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban di area pelabuhan. Imbauan juga disampaikan kepada para calon penumpang untuk tertib dalam proses pembelian dan pengambilan tiket dengan tetap mengantri secara teratur.

Langkah pengamanan dan pengawasan ini merupakan bentuk pelayanan Polri guna menciptakan situasi yang aman, tertib, dan kondusif di lingkungan Pelabuhan Bima, terutama di tengah tingginya mobilitas penumpang kapal laut antar pulau.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *