Dalam rangka mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional Menuju Indonesia Emas 2045, Bhabinkamtibmas Desa Woko, Polsek Pajo, AIPDA Munawir melaksanakan pemantauan kegiatan panen jagung milik warga binaannya di Dusun Woko Atas, Desa Woko, Kecamatan Pajo, Kabupaten Dompu, Kamis (17/4/2025) pukul 11.00 WITA.
Kegiatan ini dilakukan di lahan pertanian milik Lukman, seorang petani jagung yang turut berkontribusi dalam mendorong produktivitas pangan lokal. Panen yang berlangsung di areal SO Sambi Mboko ini berhasil menghasilkan sekitar 7 ton jagung dari lahan seluas 1 hektar, dengan harga jual Rp4.350 per kilogram. Seluruh hasil panen langsung dibawa ke gudang jagung di Kecamatan Manggelewa, Kabupaten Dompu.
Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat dalam kegiatan pertanian ini bukan hanya sebagai bentuk dukungan keamanan, tetapi juga memperkuat kedekatan Polri dengan warga. “Kami hadir untuk memastikan seluruh proses panen berjalan aman, lancar, serta menjadi bagian dari upaya bersama mewujudkan ketahanan pangan di wilayah hukum Polsek Pajo,” ujar AIPDA Munawir di lokasi kegiatan.
Pemantauan seperti ini sejalan dengan komitmen Polri dalam mewujudkan Asta Cita Polri Presisi, yakni mendukung program pembangunan nasional dan menjaga stabilitas keamanan pada sektor vital, termasuk pangan.
Program Ketahanan Pangan Nasional Menuju Indonesia Emas 2045 merupakan langkah strategis pemerintah dalam memperkuat kedaulatan pangan menuju visi Indonesia Maju. Di tingkat desa, peran aparat keamanan seperti Bhabinkamtibmas menjadi ujung tombak dalam memastikan keberlangsungan dan keamanan kegiatan pertanian masyarakat.
Kegiatan pemantauan panen berlangsung aman dan lancar, serta mendapat sambutan positif dari warga setempat. Para petani berharap kolaborasi seperti ini dapat terus berlanjut guna mendukung ketahanan pangan berkelanjutan.