Berita  

Bhabinkamtibmas Desa Marada pantau pemanfaatan lahan pertanian warga

Dalam upaya mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional Menuju Indonesia Emas 2025, Bhabinkamtibmas Desa Marada, Aipda Julkifli, melaksanakan pemantauan pemanfaatan lahan pertanian warga di Dusun Tenga, Desa Marada, Kecamatan Hu’u, Jumat (28/2/2025).

Pemantauan ini dilakukan di lahan milik Bapak Hasan, yang telah ditanami jagung dan berbagai tanaman pangan lainnya. Dalam kesempatan tersebut, Aipda Julkifli memberikan motivasi serta dorongan kepada pemilik lahan agar terus memanfaatkan lahan yang ada dengan maksimal. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan hasil pertanian guna mendukung ketahanan pangan serta memperkuat perekonomian masyarakat setempat.

“Program ketahanan pangan ini merupakan salah satu langkah strategis dalam mendukung kesejahteraan masyarakat. Kami mengajak seluruh warga untuk terus mengelola lahan yang tersedia dengan baik agar hasil pertanian semakin optimal,” ujar Aipda Julkifli.

Bapak Hasan selaku pemilik lahan menyampaikan rasa terima kasih atas pendampingan dari Bhabinkamtibmas, yang selalu aktif memberikan motivasi serta perhatian terhadap sektor pertanian di Desa Marada.

Kegiatan pemantauan berlangsung aman dan kondusif, serta menjadi bukti nyata sinergi antara Polri dan masyarakat dalam mendorong ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan warga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *